LATAR BELAKANG

*) Kegiatan ini gratis (free of charge) untuk presenter mahasiswa S1

Spesies asli adalah spesies yang terbentuk secara alami di suatu wilayah sejalan dengan proses pembentukan geomorfologi kawasan tersebut. Spesies endemik adalah spesies asli yang hanya ditemukan di wilayah tertentu dan unik untuk lokasi geografis tertentu seperti pulau, negara, zona, atau tipe habitat. Spesies introduksi adalah spesies yang didatangkan ke suatu kawasan tertentu (tidak asli). Spesies pendatang yang memiliki jangkauan luas di seluruh atau sebagaian besar habitat yang sesuai disebut spesies kosmopolitan.

Indonesia hanya meliputi sekitar 1,4% luas permukaan bumi, tetapi ditinggali oleh 10% spesies tumbuhan berbunga dunia (25.000 spesies), 17% spesies burung dunia (1530 spesies) dimana 24% merupakan burung endemik (24%), 12% spesies mamalia dunia (515 spesies), dimana 36% merupakan mamalia endemik, 16% reptil dan ampibia dunia, serta 12% spesies ikan dunia. Keragaman habitat memungkinkan hal tersebut terjadi. Di samping itu, Indonesia juga merupakan rumah besar bagi sejumlah spesies introduksi dimana sebagian bersifat invasif baik dalam budidaya pertanian, kehutanan maupun perikanan.
Spesies introduksi dapat bersifat invasif, karena dapat menyesuaikan diri dengan kondisi lingkungan, tumbuh dan berkemangbiak dengan cepat, bersaing untuk sumberdaya, serta tidak memiliki saingan atau hama. Kehadirannya dapat berdampak negatif bagi ekosistem karena menekan spesies asli, mengurangi habitat alami, menurunkan kesehatan dan produktivitas hutan, mempengaruhi proses-proses penting dalam ekosistem.

Oleh karena itu, kajian mengenai spesies asli, endemik dan introduksi perlu dulakukan untuk menyusun strategi manajemen secara tepat.


TEMA:

Spesies Asli, Endemik dan Introduksi: Pelindungan, Pemanfaatan dan Pengendalian

SUB-TEMA:
1. Keanekaragaman genetik
2. Keanekaragaman spesies
3. Keanekaragaman ekosistem
4. Etnobiologi and Sosial Ekonomi
5. Ilmu dan Teknologi Hayati

Semua naskah yang berkaitan dengan subtema di atas dapat dipresentasikan.


TEMPAT DAN WAKTU:

Syariah Solo Hotel

Jl. Adi Sucipto No. 47, Gonilan, Kartasura, Sukoharjo 57175, Jawa Tengah
Tel.: +62-271-711000
Jum'at, 6 April 2018
Pukul: 08.00-17.00 WIB

 

Keterangan:

Naskah-naskah berkualitas dari seminar nasional ini, yang telah mendapat persetujuan dari para reviewer dan editor akan diterbitkan pada jurnal Biodiversitas (terindeks Scopus) atau Nusantara Bioscience (terindeks Web of Science). Naskah lainnya akan diterbitkan pada Prosiding Seminar Nasional Masyarakat Biodiversitas Indonesia (PSNMBI), sementara naskah yang tidak berkualitas, tidak diterbitkan. Peserta juga dapat menerbitkan naskahnya pada jurnal-jurnal lain terbitan MBI secara gratis (smujo.id)

*) Untuk free of charge, mohon kirimkan naskah lengkap anda (manuskrip) paling lambat tanggal 18 Maret 2018 (ke biodiversitas@gmail.com). Manuskrip yang siap untuk dikirimkan ke reviewer akan diundang untuk presentasi gratis. Mahasiswa S1 yang tidak mengirimkan manuskrip atau manuskripnya tidak siap direview akan diundang presentasi sebagai peserta mahasiswa biasa (tidak gratis)

 

PENYELENGGARA:

Society for Indonesian Biodiversity

Universitas Sebelas Maret, Surakarta

Universitas Indonesia, Depok